Welcome to D'TRI BONE KONVEKSI JLN SOEKAWATI WATAMPONE

Informasi Bahan


Bahan Kaos Polo Shirt
Bahan yang umumnya digunakan untuk kaos polo shirt adalah bahan Lacoste. Bahan Lacoste memiliki 3 varian utama yang dibedakan atas komposisi kandungan bahan pembuatnya, yaitu:
Lacoste Cotton (100% Cotton)
Bahan ini memiliki kandungan katun 100%, karateristiknya dingin ketika dipakai dan memiliki daya serap air yang tinggi (menyerap keringat) sehingga bahan ini cocok dipakai di negara tropis seperti Indonesia. Kelemahan bahan ini memiliki tingkat susut yang tinggi setelah di cuci. Untuk mengantisipasi hal tersebut, kami akan memotong bahan dengan ukuran yang lebih besar untuk di produksi sehingga kesusutannya tetap sesuai dengan ukuran Anda.
Lacoste CVC (Cotton Viscose)
Bahan ini memiliki kandungan katun 80% – 90%.  Karena tidak 100% katun dan ada campuran bahan lain (bahan Viscose), maka bahan ini memiliki kelebihan yaitu tidak mengalami penyusutan ketika telah dicuci. Kami biasanya merekomendasikan untuk menggunakan bahan ini karena karakteristiknya mirip dengan Lacoste Katun 100%.
Lacoste PE
Bahan ini merupakan bahan yang terbuat dari serat sintetis. Bahan ini sangat cocok untuk keperluan dengan budget yang terbatas. Kelemahan dari bahan ini adalah agak kasar dan tidak bisa menyerap keringat sehingga sangat panas ketika dipakai.
Selain dibedakan dari kandungan bahannya, bahan Lacoste juga memiliki 2 model pori-pori antara lain Wafel dan Pique. Model Wafel memiliki pori-pori yang lebih besar. Sedangkan Pique pori-porinya kecil seperti pada kaos merk Polo atau Lacoste yang ada di pasaran. Karateristik model Pique lebih lembut dan lemas dibandingkan model Wafel yang cenderung lebih kaku.

Related Product :

Posting Komentar

 
DETRI BONE KONVEKSI : Copyright © 2011. D'TRI BONE - All Rights Reserved
Proudly powered by Blogger